Serba-serbi Jasa Desain Company Profile, Kaos, dan Brosur sebagai Bagian dari Strategi Pemasaran

Setiap perusahaan pastinya memiliki strategi pemasaran khusus untuk dapat menarik hati pasar.  Dari sekian banyak strategi yang ada, setidaknya ada 3 strategi yang menjadi bagian utama yang tidak boleh Anda lewatkan. Ketiga strategi tersebut adalah pembuatan company profile, brosur, dan juga kaos.

Masing-masing strategi tersebut memiliki sasaran tersendiri. Gabungan dari ketiganya membuat strategi pemasaran menjadi lebih komprehensif dan menyeluruh.

Artinya, Anda dapat menyentuh pangsa pasar yang lebih luas dan pada saat yang bersamaan meningkatkan persentase keberhasilan.

Lalu, apa saja hal-hal yang berkaitan dengan ketiga hal tersebut? Bagaimana cara Anda memilih jasa desain company profile, kaos, dan brosur yang tepat untuk bisnis Anda? Jawaban dari pertanyaan inilah yang perlu Anda pahami terlebih dahulu sebelum melangkah lebih lanjut ke tahap selanjutnya.

Company Profile


Jasa desain company profile
Sumber: freepik.com
Secara singkat, dapat dikatakan bahwa company profile adalah kumpulan informasi mengenai perusahaan sebagai upaya untuk memperkenalkan diri kepada calon konsumen dan investor.

Dalam sebuah company profile, ada berbagai informasi yang wajib dicantumkan. Informasi tersebut berupa visi misi, latar belakang perusahaan, produk/jasa yang dihasilkan, kontak yang dapat dihubungi, galeri, serta berbagai informasi lainnya.

Fungsi Company Profile

Company profile memiliki fungsi yang sangat penting bagi perusahaan. Sebagian orang bahkan berpendapat bahwa hal ini dapat mempengaruhi hidup matinya sebuah perusahaan. Hal ini tidak terlalu berlebihan mengingat banyaknya fungsi dari company profile seperti:

● Portal informasi perusahaan, dimana segala informasi yang berkaitan dengan perusahaan dapat ditemukan di dalamnya.
● Alat pengembangan dan pemasaran perusahaan untuk mencapai pangsa pasar yang lebih luas
● Tempat untuk memajang semua produk dan jasa yang dihasilkan
● Meningkatkan jaringan dan jumlah pembeli.
● Meningkatkan citra perusahaan menjadi lebih baik dan berkelas di mata calon konsumen dan calon investor

Setiap perusahaan pastinya tidak ingin melewatkan kesempatan untuk mendapatkan semua fungsi dan manfaat tersebut.

Tidak heran bila kemudian banyak bermunculan jasa desain company profile yang hadir untuk memenuhi kebutuhan perusahaan. Berbagai agensi ataupun individu menawarkan jasa desain company profile dengan harga yang kompetitif kepada masyarakat luas.

Pemilihan Jasa Desain Company Profile Terbaik

Dari sekian banyak pihak yang menawarkan jasa desain company profile, pihak mana yang akan Anda pilih? Tentu saja ada banyak pertimbangan dalam memilih, salah satunya adalah bentuk atau bentuk dari company profile itu sendiri.

Penyedia jasa desain company profile umumnya menawarkan jasa untuk mendesain profil ini dalam bentuk website ataupun bentuk fisik berupa buku/booklet. Bentuk website bertujuan untuk memberikan informasi ke public secara luas dan tidak terbatas. Sementara company profile dalam bentuk buku/booklet dipergunakan untuk hal yang lebih spesifik misalnya saat mengikuti lelang atau kerjasama.

Setelah memutuskan jenis jasa desain company profile yang Anda butuhkan, Anda juga perlu mempertimbangkan hal lain dalam memilih penyedia jasa yang tepat yaitu:

● Desain yang dipergunakan, apakah penyedia jasa tersebut akan membuat desain baru ataukah hanya menggunakan desain yang sudah ada. Untuk tampilan yang unik dan segar, pertimbangkan untuk mempergunakan desain yang baru dan sesuai dengan budaya dan nilai perusahaan.

● Harga yang ditawarkan. Lakukan perbandingan harga terlebih dahulu untuk melihat harga yang pantas untuk jasa desain company profile yang Anda butuhkan

● Cek terlebih dahulu portofolio dari penyedia jasa untuk memastikan bahwa mereka mampu menghasilkan desain yang profesional dan sesuai dengan kebutuhan

Bingung dalam memilih penyedia jasa yang tepat? Mengapa tidak mempergunakan jasa desain company profile dari para freelancer di Sribu? Harga yang ditawarkan cukup kompetitif dan Anda bebas memilih freelancer terbaik yang sesuai dengan kategori Anda.

Brosur


Desain brosur profesional
Sumber: freepik.com

Brosur merupakan sebuah bentuk pemasaran yang mudah dibawa kemana saja. Anda dapat menitipkan brosur mengenai perusahaan di toko-toko yang ada di area sekitar atau membagikannya kepada orang-orang di sebuah acara. Sebuah brosur dapat memuat begitu banyak informasi mengenai perusahaan. Bila didesain dengan benar, brosur dapat membuat perusahaan Anda terlihat profesional. Untuk mendapatkan kesan tersebut, pastikan untuk menggunakan desain brosur profesional.

Tips dalam Memilih Desain Brosur

Para penyedia jasa desain grafis pada umumnya menawarkan jasa pembuatan desain brosur profesional . Anda dapat mempergunakan jasa mereka untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Para desainer ini mengetahui semua trik dalam mengkombinasikan gaya, warna, model, hingga bentuk tulisan untuk memastikan pesan Anda terkirimkan dengan sukses.

Para penyedia jasa desain brosur profesional ini mungkin akan menawarkan beberapa desain untuk Anda pilih. Dari pilihan yang tersedia, desain apa yang akan Anda pilih? Untuk membantu Anda dalam memilih desain brosur profesional yang tepat, ada beberapa hal yang patut menjadi bahan pertimbangan:

● Desain brosur profesional dengan gambar dan warna yang konsisten dengan perusahaan.
Hal ini dapat membantu membangun brand perusahaan yang dapat dikenali oleh konsumen. Hal ini sudah diterapkan oleh berbagai perusahaan besar, dimana mereka konsisten dalam mempergunakan gambar dan warna yang identik dengan perusahaan dalam semua media termasuk brosur.

● Font yang menarik

Pemilihan font juga tidak dapat dilakukan sembarangan. Font yang dipergunakan harus serasi dengan layout dan tema dari brosur tersebut. Tema yang dipergunakan dalam desain brosur profesional juga selayaknya mampu menggemakan semangat perusahaan dalam tampilan yang sesuai misalnya tampilan yang elegan, fun, playful, resmi, feminim, dan lain sebagainya.

● Tampil profesional

Desain brosur profesional hendaknya memiliki tampilan yang profesional juga. Hal ini mengacu pada upaya untuk memastikan bahwa tidak ada kesalahan sedikitpun di dalamnya. Kesalahan dalam penulisan kata, ejaan, ataupun informasi lain merupakan kesalahan fatal yang akan mengurangi kesan profesional brosur tersebut.

● Pemilihan material yang dipergunakan

Sebuah desain brosur profesional tidak akan meninggalkan kesan mendalam apabila dicetak secara asal-asalan. Pastikan untuk menggunakan kertas berkualitas tinggi dan teknik cetak yang tepat untuk menghasilkan brosur yang mampu menjadi representasi perusahaan Anda.

Kaos


jasa desain kaos
Sumber: freepik.com
Kaos merupakan model pakaian yang paling populer di antara model pakaian lainnya. Ragam jenis kaos dengan desain dan warna hadir di tengah kita. Model pakaian yang satu ini terbilang multifungsi dan dapat dipergunakan dalam berbagai acara baik formal, semi formal hingga non formal. Tidak hanya itu, desain kaos itu sendiri juga sangat beragam dan dapat disesuaikan dengan keinginan setiap orang.

Kaos polos menjadi sebuah tempat untuk menumpahkan kreativitas dan mengekspresikan diri. Pesan dan ide yang unik dan menggugah juga dapat disampaikan melalui kaos. Tidak heran bila jasa desain kaos menjadi sangat populer dan tumbuh subur dimana saja.

Penggunaan Kaos sebagai Strategi Marketing

Penggunaan kaos sebagai bagian dari strategi marketing merupakan sebuah strategi yang terbukti efektif. Dibandingkan dengan media yang lain, penggunaan kaos bersifat lebih pribadi dan mampu menyampaikan pesan secara personal.

Sebuah kaos menjadi sebuah representasi atau perwakilan dari hal-hal yang dipercayai oleh sang pemakai. Apabila seseorang memakai kaos dengan logo perusahaan tertentu, maka hampir bisa dipastikan bahwa sang pemakai memiliki hubungan khusus dengan perusahaan tersebut.

Hal lain yang menjadi keuntungan dari menggunakan jasa desain kaos untuk membuat kaos sebagai strategi marketing adalah sifatnya yang mobile alias berjalan.

Secara tidak langsung, para pengguna kaos bergambar logo perusahaan akan mempromosikan produk, jasa, ataupun perusahaan tersebut kepada masyarakat luas. Dengan biaya yang terbilang rendah, proses marketing dapat berjalan kapan saja dan dimana saja.

Peluang ini tentu saja tidak boleh disia-siakan oleh setiap perusahaan yang ingin mengembangkan usaha mereka dengan mudah.

Cara Tepat Memilih Penyedia Jasa Desain Kaos

Mengingat sifatnya yang lebih personal, maka setiap kaos yang ditujukan untuk tujuan pemasaran hendaknya didesain sedemikian rupa untuk mampu menarik perhatian.

Untuk mendapatkan desain yang tepat, Anda dapat berkomunikasi dengan penyedia jasa desain kaos yang dapat Anda temukan di banyak tempat salah satunya di Sribu. Untuk mendapatkan desain terbaik, pastikan Anda memilih penyedia jasa desain kaos berdasarkan beberapa hal berikut:

● Desain kaos seperti apa yang pernah mereka kerjakan sebelumnya? Apakah mereka mampu menghidupkan nilai dan semangat perusahaan dalam desain kaos mereka? Apakah para desainer yang menyediakan jasa desain kaos ini memiliki kecenderungan tertentu dalam desain mereka ataukah mereka mampu untuk membuat desain untuk semua genre?

● Penyedia jasa desain kaos terbaik pastinya memiliki reputasi yang baik pula. Reputasi ini dapat dilihat bukan hanya dari jenis desain yang dapat mereka berikan, namun juga dari kemampuan dalam membuat pesanan tepat waktu dan sesuai kebutuhan.

● Jangan terkecoh dengan harga murah. Ingat, desain kaos yang Anda butuhkan hendaknya mampu menyampaikan pesan secara efektif. Untuk membuat desain seperti ini dibutuhkan kemampuan tersendiri yang tidak dimiliki oleh semua orang. Lakukan perbandingan harga perihal jasa desain kaos terlebih dahulu untuk memastikan bahwa biaya yang Anda bayarkan adalah biaya yang pantas.

Pembuatan strategi marketing yang efektif membutuhkan perencanaan yang matang. Pembuatan company profile, brosur, dan kaos hanyalah bagian kecil dari strategi yang dapat Anda terapkan. Untuk memastikan strategi ini berjalan efektif, pergunakan jasa desain company profile yang ada di Sribu dan Sribulancer untuk membuat desain terbaik untuk Anda.